Review Hayuni: SocoboxXAriul Cleansing Foam, Eye & Lips Remover Pads, Cleansing Tissue & Micellar Water

Written By :

Category :

Review Hayuni

,

Skincare

Posted On :

Share This :

socobox-ariul



Dear My Beautiful Ladies!!
Hari ini aku mau menuntaskan janjiku untuk review SocoboxXAriul yang aku dapat. Isinya sudah aku jelaskan di post ini ya. Aku mau buat review singkat saja ya. Karena produknya lebih dari 3, jadi biar post kali ini gak terlalu panjang juga. Aku juga buat video review yang akan aku post di IGku @hayu_ni, jangan lupa cek ya. Tanpa banyak cerita lagi yuk kita mulai saja 

Review SocoboxXariul

Packaging

Aku sih suka sama tema warna kemasannya skincare Ariul yang terbaru ini. Perpaduan warna kuning dan biru tosca kelihatan fresh sekali.
review-socobox-ariul
Ariul Smooth and Pure Cleansing Foam, kemasannya sama seperti kemasan facial foam pada umumnya. Hanya saja untuk yang kemasan yang 50mL ini tutup kemasannya ulir bukan flip
review-socobox-ariul

Ariul Smooth and Pure Lip & Eye Remover Pads, kemasannya seperti tissue basah. Sangat praktis untuk dibawa-bawa bepergian.
Ariul Smooth and Pure Cleansing Tissue, kemasannya sama seperti yang lip & eye remover pads. Juga cocok untuk dibawa bepergian.
review-socobox-ariul
Ariul Smooth and Pure Micellar Water, aku dapat yang kemasan 100mL. Botol plastik bening dengan disekelilingnya ada keterangan produk.

Formula

Ariul Smooth and Pure Cleansing Foam. Setelah mencoba aku langsung yakin kalau facial foam ini cocok untuk yang kulitnya berminyak. After effect pemakaiannya membuat kulit wajah kesat. Sangat terasa bersih. Tapi jelas setelahnya harus diikuti dengan penggunaan hydrating toner. Wangi produknya menyegarkan sekali. Jujur kalau aku pribadi facial foam ini bukan favorit ku.
review-socobox-ariul
Ariul Smooth and Pure Lip & Eye Remover Pads, wangi remover pads ini juga mirip dengan wangi facial foam-nya menyegarkan. Dia bentuknya bulat dan ada tekstur. Kemampuan membersihkannya juara banget. Gak ada stain dari produk yang aku pakai. Kalian bisa bandingkan hasil membersihkannya dengan yang micellar water-nya (lihat gambar dibawah).
review-socobox-ariul
Ariul Smooth and Pure Cleansing Tissue, bentuknya seperti tissue basah. Wanginya hampir tidak semenyengat yang remover pads. Kemampuan membersihkannya juga sama bagusnya dengan yang remover pads.
review-socobox-ariul
Ariul Smooth and Pure Micellar Water, tidak ada wangi yang mengganggu. Warnanya bening seperti air saja. Cukup mampu membersihkan kotoran tapi dari hasil coba dengan lipstick matte dia masih meninggalkan stain
Over all, aku paling suka dengan remover pads-nya karena paling bagus performa membersihkannya. Tentunya sangat pas jika dibawa bepergian. Tidaka akan makan banyak tempat di dalam makeup pouch. Kalau sudah bisa bebas untuk jalan-jalan lagi aku yakin sih bakal purchase Ariul Smooth and Pure Eye & Lip Remover Pads ini.
Baiklah, segitu saja review singkat aku tentang SocoboxXAriul. Semoga membantu kalian yang mau mencoba produknya ya. Buat kalian yang sudah sempat mencoba produknya, yuk share pendapat kalian di kolom komen. Terima kasih sudah berkunjung. Sampai jumpa di blo post selanjutnya!

Do you want to collaborate?

If you are interested in collaborating with this blog, don’t hesitate to contact me